Operasi Katarak Gratis RS Bina Sehat ke-58 Dimulai Pertengahan Februari

JEMBER – Rumah Sakit Bina Sehat (RSBS) Jember kembali menggelar operasi katarak gratis ke-58 bagi warga duafa. Tentu saja, kesempatan ini tidak disia-siakan oleh warga yang menderita katarak. Salah satunya adalah Tono, salah satu pasien duafa penderita katarak.

Selama dua tahun belakangan ini, mata kiri Tono sudah tidak mampu melihat dengan jelas. Hal itu berimbas pada terbatasnya aktivitas yang dia lakukan, termasuk tidak bisa lagi mencari rejeki sebagai tukang. “Sebenarnya fisik saya masih kuat, tapi mau bagaimana lagi, penglihatan saya terbatas,” tuturnya.

Tidak kecuali dengan Maisaroh, yang kesulitan melihat dan membaca Al Qur’an karena katarak yang diderita. Bahkan, untuk melakukan pekerjaan rumah pun Maisaroh tak mampu lagi. “Rasanya sedih tidak bisa aktivitas seperti dulu. Katarak membuat saya tidak bisa apa-apa,” ujarnya.

Itulah secuil cerita dari pasien duafa yang menderita katarak di Kabupaten Jember yang membuat pemilik RS Bina Sehat Jember dr. Hj. Faida, MMR menggagas aksi kemanusiaan operasi gratis bagi duafa dan telah rutin dilaksanakan sejak tahun 2009.

Menurut M. Aris Musaini, Koordinator Kasus Katarak RS Bina Sehat Jember, untuk tahun ini, aksi kemanusiaan operasi gratis bagi duafa untuk kasus katarak akan digelar pada pertengahan bulan Februari 2022.

“Siapapun yang memiliki saudara, tetangga, atau kerabat yang menderita katarak, segera mendaftar agar bisa dioperasi para periode ini,” terangnya.

Aris menambahkan, kegiatan tersebut digelar di RS Bina Sehat Jember, guna mengurangi angka gangguan penglihatan warga tidak mampu. Sekaligus memberikan pelayanan kesehatan mata terbaik, khususnya dalam penanggulangan gangguan penglihatan dan kebutaan (PGPK) bagi masyarakat tidak mampu.

Informasi lebih lanjut terkait pendaftaran dan jadwal pelaksanaan operasi katarak gratis, dapat menghubungi Baksos Center 0813 3375 1018 atau M. Aris Musaini 0857 4987 7411. (sht)

Anda mungkin juga suka...

Artikel Populer

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Tanya disini
1
Apa yang bisa saya bantu?
Hallo, Ada yang bisa kami bantu?